Resensi sebuah Novel; Areska karya Ita Krn
Disusun oleh : Ririn Novriyanti
Identitas Karya
Judul Buku : Areksa
Pengarang : Ita Krn
Penerbit : PT Akad Media Cakrawala
Tahun Terbit : 2021
Tebal Halaman : 272 halaman
ISBN : 978-623-96080-8-8
Areksa merupakan salah satu novel karya Ita Krn yang diterbitkan oleh Akad pada tahun 2021. Saat menulis novel ini ia masih menempuh pendidikan di bangku kelas 2 SMA. Novel Areksa ini diangkat dari aplikasi Wattpad yang telah dibaca sebanyak 3 juta pembaca dalam 1 bulan, rangking 1 romance di Wattpad pada 31 Maret 2021, dan populer di Fyp Tiktok. Novel ini juga akan segera dibuat digital television series. Novel yang berjudul Areksa ini menceritakan tentang perasaan Areksa dan Ilona yang sama tetapi keyakinan mereka berbeda. Persahabatan Gang Motor Diamond, dan Ilona yang tidak mendapat kasih sayang keluarganya.
Dimata orang, Areksa Dirgantara merupakan sosok cowok tampan, bijaksana, keras sekaligus menakutkan. Ia juga Ketua Osis di SMA Taruna Bakti sekaligus Wakil Ketua dari Diamond Gang. Namun dimata Ilona, Areksa merupakan sosok cowok manja, agresif, dan romantic. Pertemuan mereka bermula saat masa kecil Ilona harus diperlakukan kurang menyenangkan oleh keluarganya dan Areksa adalah orang pertama yang berada di samping Ilona.
Mereka sadar kalau ternyata banyak masalah yang harus dilalui. Mulai teror yang datang ke Ilona, perpecahan persahabatan, hingga muncul rasa diantara mereka. Namun, mereka harus menerima kenyataan memilih mengkhianati Tuhan atau perasaan mereka. Iya, mereka berbeda keyakinan.
Teror-teor yang dialami Ilona telah berakhir dengan keadaan membaik. Diamnond Gang juga sudah tidak ada lagi kesalahpahaman dan saling menuduh dan Ilona juga telah mendapatkan kasih sayang dari keluarganya. Kini Areksa juga memutuskan untuk pindah agama bukan karena Ilona, tetapi memang sudah niatnya sendiri tanpa paksaan dan keluarganya pun mendukung. Walaupun sudah satu keyakinan tetapi Areksa memutuskan untuk tidak berpacaran lagi dengan Ilona karena ia tahu di dalam agama Islam berpacaran diharamkan.
Novel ini sangat cocok untuk dibaca oleh kaum remaja. Karena persahabatan dan kekeluargaan Diamond Gang yang sangat kompak, mengajarkan juga untuk bertoleransi antar agama. Kita juga belajar dari Ilona dan Areksa yang tidak lagi berpacaran setelah Areksa pindah agama kerena di dalam Islam diharamkan. Walaupun tidak banyak ilmu agama di dalamnya tetapi kita para pembacanya tetap bisa belajar. Sangat menginspirasi.
Saya Ririn Novriyanti kelas 8C. Perempuan berumur 14 tahun. Saya lahir di Jambi. Saya bersekolah di SMPN 18 Kota Jambi. Hobi saya menulis dan membaca. Salah satu tulisan yang saya buat adalah resensi sebuah novel; Areksa karya Ita Krn. Selamat membaca!