PELEPASAN DAN DOA BERSAMA SISWA/I KELAS IX SMP NEGERI 18 KOTA JAMBI
PELEPASAN DAN DOA BERSAMA SISWA/I KELAS IX SMP NEGERI 18 KOTA JAMBI
SMPN 18 KOTA JAMBI mengadakan Pelepasan dan Doa Bersama Siswa/I Kelas IX SMPN 18 Kota Jambi (2/6) yang bertempat di lapangan sekolah. Acara berlangsung sederhana namun penuh cinta. Hujan menambah suasana haru ketika guru-guru melepas 249 siswa/i terbaik SMPN 18 Kota Jambi untuk melanjutkan pendidikannya ke jenjang yang lebih tinggi. Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala Sekolah, seluruh majelis guru dan tenaga kepandidikan SMPN 18 Kota Jambi.
Dalam sambutannya beliau mengucapkan selamat kepada siswa/I kelas IX yang telah melalui tiga tahun dengan penuh semangat, dan berharap semangat itu tetap berkobar dan menjadi nyala hidup yang selalu menunjukkan arah jalan.
“Selamat kepada siswa-siswi kelas IX. Kalian adalah terbaik. Terima kasih karena sudah dan masih bertahan hingga di titik ini. Selamat melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi. Semoga semangatmu selalu berkibar dan tak padam hingga terang jalanmu menuju kesuksesan.” Sambut ibu Hj. Rosniati, M.Pd., memotivasi.
Selain itu, acara tersebut juga sekaligus untuk melepas purna tugas guru SMPN 18 Kota Jambi atas nama Bapak S Siagian, S.Pd., yang merupakan guru mapel Bahasa Indonesia dan Ibu Listyo PH, S.Pd., yang merupakan guru mapel Matematika. Hj. Rosniati, M.Pd., menyematkan cincin cinderamata sebagai tanda terima kasih atas segala jasa dan pengabdian beliau kepada SMPN18 Kota Jambi. “Terima kasih atas pengabdian bapak dan ibu, semoga masa pensiun ini dapat dinikmati dengan penuh rasa bahagia dan penuh suka cita.” Tutur kepala SMPN 18 Kota Jambi.
Acara tersebut dimeriahkan oleh guru dan siswa. Salah satu guru yang membuat acara tersebut menjadi pecah adalah penampilan Pak Dodi Setiawan Putra, S.Pd., yang menyanyikan Manusia-manusia Kuat dari Tulus. Kemeriahan tersebut dilanjutkan dengan penampilan solo siswi Nurlatipah dan penampilan Grup Vokal yang sangat memukau. Tidak lupa dimeriahkan oleh tarian dari grup tari SMPN 18 Kota Jambi. (*)